LIPUTAN  NUSANTARA

LIPUTAN NUSANTARA

  • Beranda
  • Internasional
  • Nasional
  • Daerah
  • Ekonomi
  • Politik
  • Hukum
  • Beranda
  • Breaking News
  • Daerah
  • Halaman Utama
  • Nasional
  • News
  • Sumatera
  • Sumatera Barat

Kodim 0817/Gresik Gelar Donor Darah, Wujud Kepedulian TNI Bantu Korban Bencana Alam di Sumatera

Oleh Tim Redaksi
Januari 15, 2026

GRESIK – LIPUTANNUSANTARA.ORG
Kodim 0817/Gresik kembali menunjukkan komitmen kuat TNI dalam aksi kemanusiaan dengan menggelar kegiatan donor darah untuk membantu para korban bencana alam yang melanda sejumlah wilayah di Pulau Sumatera. Kegiatan sosial ini menjadi bagian dari kepedulian nyata terhadap sesama, khususnya masyarakat yang tengah menghadapi situasi darurat akibat bencana.14/01/2026.

Aksi donor darah tersebut dilaksanakan bekerja sama dengan Palang Merah Indonesia (PMI) dan melibatkan personel TNI, keluarga besar Kodim 0817/Gresik, serta masyarakat umum. Kegiatan dipusatkan di Unit Donor Darah di kawasan Surabaya, dengan pelaksanaan berjalan tertib dan lancar.

Komandan Kodim 0817/Gresik, Letkol Inf Ahmad Saleh Rahanar, S.Sos, menegaskan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk solidaritas dan empati TNI kepada masyarakat yang sedang tertimpa musibah. Menurutnya, setiap tetes darah yang didonorkan memiliki nilai kemanusiaan yang sangat besar bagi korban bencana.

“Donor darah ini bukan sekadar kegiatan sosial, tetapi wujud kepedulian TNI kepada saudara-saudara kita di Sumatera yang saat ini membutuhkan bantuan. Setiap kantong darah sangat berarti untuk menyelamatkan nyawa,” tegas Dandim.

Sebelum mendonorkan darah, seluruh peserta menjalani pemeriksaan kesehatan oleh tenaga medis guna memastikan kelayakan dan keselamatan pendonor. Antusiasme peserta terlihat tinggi, mencerminkan semangat gotong royong dan kepedulian sosial yang kuat.

Kegiatan donor darah ini merupakan bagian dari rangkaian aksi kemanusiaan Kodim 0817/Gresik dalam mendukung upaya penanggulangan bencana nasional. Selain donor darah, berbagai elemen juga terus melakukan penggalangan bantuan logistik dan medis untuk mempercepat pemulihan masyarakat terdampak.

Melalui kegiatan ini, Kodim 0817/Gresik berharap dapat menginspirasi seluruh elemen masyarakat untuk terus menumbuhkan rasa solidaritas, kebersamaan, dan kepedulian sosial, terutama di tengah situasi bencana yang membutuhkan dukungan dari semua pihak.

Damar / Redaksi 


Tags:
  • Breaking News
  • Daerah
  • Halaman Utama
  • Nasional
  • News
  • Sumatera
  • Sumatera Barat
Baca juga
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
Berita terkait
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
Berita terbaru
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
  • Skeleton Image
Tampilkan lebih banyak
Posting Komentar
Batal
Most popular
  • INFO SATLANTAS GRESIK TERKINI : Tekan Pelanggaran Lalu Lintas, Satlantas Polres Gresik Turunkan Personel di Simpang Bunder

    Januari 10, 2026
    INFO SATLANTAS GRESIK TERKINI : Tekan Pelanggaran Lalu Lintas, Satlantas Polres Gresik Turunkan Personel di Simpang Bunder
  • Cangkrukan Hukum Madas Sedarah di Gresik, Ketum Bung Taufik Kupas Tuntas KUHP dan KUHAP Baru

    Januari 10, 2026
    Cangkrukan Hukum Madas Sedarah di Gresik, Ketum Bung Taufik Kupas Tuntas KUHP dan KUHAP Baru
  • Video Dugaan Inses di Kuningan Gegerkan Warga, Tokoh Masyarakat Desak Penanganan Serius

    Januari 11, 2026
    Video Dugaan Inses di Kuningan Gegerkan Warga, Tokoh Masyarakat Desak Penanganan Serius
  • Satpol PP DKI Tertibkan PKL dan Parkir Liar di Depan RSCM, Akui Keterbatasan Personel

    Januari 11, 2026
    Satpol PP DKI Tertibkan PKL dan Parkir Liar di Depan RSCM, Akui Keterbatasan Personel
  • Media Pena Bersayap Ultah 1 Tahun, Gus Aulia Tegaskan Jurnalis Harus Berani Bela Kebenaran dan Memahami Hukum, Mari Eratkan Persatuan

    Januari 12, 2026
    Media Pena Bersayap Ultah 1 Tahun, Gus Aulia Tegaskan Jurnalis Harus Berani Bela Kebenaran dan Memahami Hukum, Mari Eratkan Persatuan
LIPUTAN NUSANTARA
Company
  • Tentang
  • Kode Etik Jurnalistik
  • Redaksi
  • Kontak
© 2026 LIPUTAN NUSANTARA. All rights reserved.